30 Mei 2008

Hindari Rasa Takut Gagal


Saat menghadapi dan menyelesaikan masalah, mungkin ada perasaan takut gagal dalam hati anda. Sudah pasti hal ini sebagai penghambat mental yang biasa disebut dengan Conceptual Blockbusting. Berikut ini ada beberapa langkah untuk mengatasi rasa takut gagal.

Bayangkan tindakan tanpa penilaian. Jika anda ingin ganti karier, jangan berpikir bahwa anda akan mengalami kegagalan. Fokuslah pada kesenangan atau kepuasan yang akan anda rasakan jika anda bisa mengejar cita-cita anda. Taksir kemungkinan-kemungkinan konsekuensinya. Jika anda merasa dapat mengatasinya, maka teruskan langkah anda dengan penuh percaya diri.

Percaya Diri. Ingin memiliki kepribadian yang prima dan rasa percaya diri saat melakukan segala sesuatu sebaiknya anda lakukan hal berikut ini.

Yang pertama adalah semua tindakan harus mengingat kepada Tuhan. Milikilah pendidikan dan wawasan yang luas.

Seseorang akan percaya diri bila memiliki pikiran yang positif, selalu siap menghadapi berbagai situasi dan kondisi. Segala sesuatu yang terjadi harus diambil hikmahnya. Selalu ingin bekerja keras dan semua tersusun dalam suatu rencana. Hal lainnya adalah harus mandiri, komunikatif dan cepat tanggap atas lingkungan sekitar.

Apabila anda ingin menguasai suatu bidang sebaiknya belajarlah lebih dalam. Jika perempuan ingin menguasai ilmu rumah tangga maka ia harus bisa mengatur rumah, menciptakan suasana yang harmonis dalam keluarga, mengasuh dan mendidik anak, mengatur budget rumah tangga, mengatur waktu, menerima dan menjamu tamu dan lain-lain.

Selain langkah diatas, untuk mendapatkan rasa percaya diri maka anda harus bisa menjalin hubungan baik antara manusia yang satu dengan yang lainnya. Dengan begitu kepercayaan diri anda akan semakin meningkat. Semoga berhasil.

Tidak ada komentar: